Sumber: www.ibukitakartini.com |
Halo
haloooo, apa kabar fellas? Kali ini saya mau membagikan tips untuk kamu yang
mau atau hobi berbelanja di Mangga Dua. Hmm.. Subject-nya boleh diganti lho,
jadi ITC Ambassador, ITC Permata Hijau, atau apa aja. Tips ini saya susun
berdasarkan pengalaman dan pengetahuan yang saya miliki. Berikut tips-nya:
1. Untuk para cewe, pakai kaos yang nyaman, menyerap
keringat, dan rambut diikat (supaya praktis dan ada potensi kita akan
keringetan karena berburu barang-barang lucu).
2. Pakai tas yang simple, kalau bisa pakai yang selempang,
tas diletakkan di depan untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, misalnya
kecopetan.
3. Isi tas jangan banyak-banyak, bawa perlengkapan sederhana
seperti dompet, tissue, dan air minum.
4. Pakai alas kaki yang nyaman, seperti sendal jepit dan
sepatu kets. Hindari menggunakan wedges apaagi high heels.
5. Harus diakui bahwa seorang mama pandai dalam hal
tawar-menawar, jadi ada baiknya belanja dengan mama supaya mendapatkan harga
murah.
6. Ketika naksir stu barang, jangan terlalu terlihat nafsu
dan sangat2 ingin membeli barang tersebut, karena bisa dijadikan suatu peluang
bagi sang penjual agar memasang harga tinggi dan sedikit saja menurunkan harga
karena dia tau kita naksir barang tersebut.
7. Mengecek harga dari satu toko ke toko lainnya penting
untuk dilakukan. Ada kalanya sebelum berbelanja kita sudah mengecek2 harga
barang tersebut di online shop, baik di FB, kaskus, blog, maupun website
jual-beli lainnya.
8. Jangan termakan rayuan kata “Diskon”. Seringkali kita
membeli barang diskon karena merasa bahwa kita melakukan pengiritan dengan membeli
barang diskon yang sebenarnya tidak sedang kita butuhkan. Kalau dipikir-pikir
lagi, yang ada malah rugi karena barang tersebut tidak terlalu dibutuhkan.
9. Beli barang yang sesuai dengan ukuran kita. Jangan membeli
barang yang ukurannya kebesaran tau kekecilan dengan harapan suatu saat akan
pas di tubuh kita.
10. Mengikuti model pakaian yang sedang trend saat ini memang
bagus karena membuat kita terlihat fashionable, namun hindari hal itu bila kita
sadar bahwa barang tersebut hanya dapat digunakan satu hingga dua kali saja
dalam hidup kita.
11. Bila menemukan satu barang yang ditaksir dari sebuah
toko, tetap cek harga tersebut di toko lain. Untuk hal ini, saya sarankan catat
nama toko dan alamatnya, supaya bila nantinya kita memutuskan harga yang
diberikan toko tersebut adalah harga terbaik, kita dapat menuju toko tersebut
dengan mudah dengan bantuan catatan alamat tersebut.
12. Dalam membeli barang, sangat penting untuk mengecek
keadaan barang tersebut secara detail. Kadangkala kita menemukan barang
tersebut memiliki kekurangan seperti jahitan yang kurang rapi.
13. Sekedar tips, lantai 4 Mangga Dua adalah pusatnya butik.
Harga disana memang bervariasi dan beberapa menjual dengan harga yang mahal,
namun sepadan dengan modelnya.
14. Untuk beberapa kasus, seperti sepatu di lantai dasar,
harga murah bisa diberikan saat mereka baru buka, jika siang atau sorenya kita
balik lagi, jangan harap mereka akan tetap memberikan harga paginya ke kita.
15. Hal ini menunjukkan bahwa belanja di pagi hari membuka
peluang bagi kita untuk mendapatkan harga yang lebih murah dibandingkan belanja
di siang atau sore hari.
16. Moment khusus dan hari juga menentukan. Berbelanja
menjelang hari raya (Lebaran/Imlek/Natal), hari orang baru gajian (akhir
bulan), hari Jumat (dimana orang kerja banyak yang meluangkan waktu untuk
berbelanja di siang hari), apalagi di akhir pekan.
17. Catat daftar barang yang kita butuhkan dari rumah, bawa
uang secukupnya (sudah ditambah uang lebih untuk membeli barang lainnya).
Setibanya di Mangga Dua, segera cari barang itu dulu, baru deh bisa buka mata
untuk lihat barang lucu lainnya. Hal ini penting dilakukan untuk memastikan
bahwa uang yang dimiliki lebih diprioritaskan untuk membeli barang yang lebih
dibutuhkan.
18. Lebih baik jangan bawa anak kecil bila ingin berbelanja
dengan leluasa.
19. Bila sering mendapatkan kesulitan dalam mencari area
parkir, saya sarankan parkir di gedung sekitar dan jalan kaki ke Mangga Dua.
20. Bawa tas besar dari rumah, supaya semua barang yang
dibeli dapat dimasukkan di tas tersebut dan untuk mencegah hilang/ketinggalan.
Sekian
tips berbelanja di Mangga Dua dari saya. Bila teman-teman memiliki tips lain,
silakan berbagi melalui kolom “Comment” yang tersedia di bawah tulisan ini.
Bila ingin berdiskusi lebih lanjut juga boleh. Semoga tips ini bermanfaat dan
terima kasih.
1 comment:
Toko Mas 99 Permata
Mangga Dua Square
Lt GF Blok B No 156A-157A
Jl Gunung Sahari Raya
Jakarta Pusat
Jual Beli perhiasan emas, berlian, logam mulia aneka tambang dan batu mulia. Menerima pesanan dan tindik telinga.
#visa #mastercard #maestro #bcacard #prima #alto #emas #berlian #antam #perhiasan #batumulia #batuakik
Post a Comment